Tempat Kelahiran Shinchan dan Wilayah Bonsai

 

kawagoe-japan-super-tease

Prefektur Saitama adalah daerah yang berada tepat di sebelah utara Tokyo. Bagian selatan Prefektur Saitama yang berdekatan dengan Tokyo merupakan daerah yang padat penduduk, sebaliknya bagian utara Prefektur Saitama masih banyak terlihat ladang dan alam yang hijau. Selain itu, di tempat yang masih banyak menyisakan suasana sejarah, pastilah di situ terdapat banyak suasana alami dan juga tempat wisata yang masih belum banyak diketahui masyarakat luas.

Selain digunakan sebagi latar belakang setting beberapa anime seperti Crayonshinchan, Ano Hi Mita Hana No Namae Wo Bokutachi Ha Mada Shiranai dan Kororo Ga Sakebitagatterunda. Di prefektur Saitama,juga ada sebuah desa bernama Desa Bonsai yang dikenal sebagai tempat sakral bagi bonsai. Di desa ini juga terdapat Museum Bonsai Omiya Kota Saitama yang banyak dikunjungi wisatawan karena memamerkan berbagai jenis tanaman bonsai.

Museum untuk menikmati bonsai di Desa Bonsai Prefektur Saitama. Bonsai yang ada di museum tersebut terlihat berbeda pada 4 musim. Di Museum Bonsai Omiya Kota Saitama ini, bukan hanya bonsai yang dipamerkan, tetapi ada pula Ukiyoe (lukisan tradisional Jepang bergaya Zaman Edo) yang bergambar bonsai ataupun dokumen-dokumen yang menjelaskan tentang sejarah dari berbagai macam jenis bonsai.

bonsai
bonsai

Pada zaman dahulu prefektur Saitama merupakan salah satu wilayah yang penting. Yang dibuktikan dengan peninggalan sejarah bernama Kawagoe atau lebih di kenal dengan ” Little Edo” merupakan sebuah kota penting pada Zaman Edo karena kawagoe merupakan pemasok komoditas ke Tokyo pada zaman dulu. Bangunan-bangunan tua dari periode ( 1603 – 1867) masih berdiri kokoh mengingatkkan kembali pada Zaman Edo.

 

Source : Berbagai Sumber

Shared By :

🌟 NEXS Japanese Language Center 🌟
Kursus Bahasa Jepang di Surabaya (Kelas Regular & Private)
Kursus Bahasa Jepang Online
Study in Japan

Conversation Class Bahasa Jepang di Surabaya
Kelas Persiapan JLPT di Surabaya
Kelas Bahasa Jepang ONLINE
Konsultasi pendidikan ke Jepang di Surabaya
Jasa Penerjemahan Bahasa Jepang di Surabaya
Program Study Tour ke Jepang

Head Office NEXS Japanese Language Center
Komplek Ruko Transmart Rungkut Blok A-25
Jl. Raya Kalirungkut No. 23 Surabaya 60293
TELEPHONE: (031)8781033
WA : 081335555002
ID LINE: nexs.center
e-mail: [email protected]
website: www.nexs.co.id

×

こんにちは!NEXS memiliki program kelas Privat Online/Offline, Reguler (Basic-Intermediate-Advance), JLPT, Conversation Class, Study In Japan, Translate dan Penerjemah.

× Chat Kami...